Mintalah Pertolongan kepada Allah SWT dan Bersabar


Dan Allah SWT bercerita tentang Nabi Ibrahim sang kekasih dalam firmanNya:

وَلَا تُخۡزِنِی یَوۡمَ یُبۡعَثُونَ ۝ یَوۡمَ لَا یَنفَعُ مَالࣱ وَلَا بَنُونَ
"Dan janganlah Engkau hinakan aku pada hari mereka dibangkitkan,(yaitu) pada hari (ketika) harta dan anak-anak tidak berguna."
[Surat Asy-Syu'ara 87 - 88]

Maka berkeinginanlah dengan segala sangat keinginan, agar kau menjumpai Tuhanmu dengan hati yang selamat dari kesyirikan & kemunafikan, perbuatan bid'ah serta kemungkaran perangai, seperti sombong, riya, iri hasud, menipu pura-pura pada orang-orang muslim, dan selainnya.

Memintalah pertolongan kepada Allah & bersabar, bersungguh-sungguhlah & bersemangatlah, seringlah berdoa

رَبَّنَا لَا تُزِغۡ قُلُوبَنَا بَعۡدَ إِذۡ هَدَیۡتَنَا وَهَبۡ لَنَا مِن لَّدُنكَ رَحۡمَةًۚ إِنَّكَ أَنتَ ٱلۡوَهَّابُ
“Wahai Tuhan kami, janganlah Engkau condongkan hati kami kepada kesesatan setelah Engkau berikan petunjuk kepada kami, dan karuniakanlah kepada kami rahmat dari sisi-Mu, sesungguhnya Engkau Maha Pemberi.”
[Surat Ali 'Imran 8]

Dengan hal tersebut Allah SWT mensifatkan orang-orang yang kokoh dalam ilmu dari hamba-hambaNya yang beriman.

Wallahu a'lam

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama